PROYEKSI AP AXIAL columna vetebralis cervicalis

Dalam pemeriksaan Columna Vertebralis Cervicalis biasanya dilakukan dalam 4 proyeksi, proyeksi tersebut ialah AP AXIAL

PROYEKSI AP AXIAL

Ukuran Film atau Kaset : 18 x 24 cm, memanjang


POSISI PASIEN :
- pasien dalam posisi supine atau berdiri dengan bagian belakang pasien dekat dengan film
- atur kedua shoulder dalam bidang horizontal yang sama untuk mencegah rotasi dari leher.

POSISI OBJEK :
- pertengahan MSP tubuh pada midline meja pemeriksaan atau pada vertikal grid
- ekstensikan dagu secukupnya sehingga garis dari bagian atas dari bidang occlusal menuju mastoid tips tegak lurus meja, hal ini untuk mencegah super posisi mandibula dengan pertengahan cervical
- pertengahan kaset pada cervical ke 4
- lindungi gonad pasien
- dengan memperhatikan proteksi radiasi terhadap pasien, maka beri batas kolimasi secukupnya
- selama eksposi pasien diberi instruksi untuk tidak bergerak.

Central Point : pada cervical ke 4
Central Ray : 15 - 20 derajat cranially
Faktor Eksposi : kv = 61 dan mAs = 12
.
KRITERIA GAMBAR :
- tampak jelas area dari c3 sampai t2
- bayangan mandibula dan occipital superposisi dengan c1 dan c2
- terbukanya intervertebral disk space
- processus spinosus berjarak sama dengan pedicle
-gambar simetris
-marker harus tercakup dalam gambaran.

0 Response to "PROYEKSI AP AXIAL columna vetebralis cervicalis"

Posting Komentar

back to top